Cooling System Menjelang Pemilu,Kapolsek Terisi Polres Indramayu Blusukan Sambang Warga

    Cooling System Menjelang Pemilu,Kapolsek Terisi Polres Indramayu Blusukan Sambang Warga

    Indramayu, - Kapolsek Terisi, Polres Indramayu Polda Jabar, AKP Warmad, S.PD, melakukan blusukan dan sambang tokoh masyarakat di Desa Plosokerep, Kecamatan Terisi, Kabupaten Indramayu. Selasa (16/1/2024).

    Kegiatan ini dilakukan dalam rangka menciptakan suasana kondusif di masyarakat, khususnya menjelang Pemilu tahun 2024.

    Dalam blusukan tersebut, Kapolsek Terisi, AKP Warmad, berinteraksi langsung dengan tokoh masyarakat setempat. 

    Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membangun komunikasi yang baik antara kepolisian dengan warga masyarakat, serta menciptakan pemahaman bersama terkait situasi keamanan dan kondusifitas menjelang pelaksanaan Pemilu.

    Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Terisi AKP Warmad menyampaikan bahwa kegiatan blusukan dan sambang tokoh masyarakat adalah bagian dari upaya Cooling System, yaitu serangkaian kegiatan untuk meredakan ketegangan dan menciptakan suasana yang tenang di masyarakat. 

    “Sinergi antara kepolisian dan masyarakat diharapkan dapat menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pemilu, ” ungkap Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Saefullah.

    Polsek Terisi berkomitmen untuk terus melibatkan tokoh masyarakat dalam upaya menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. 

    “Dengan adanya dialog dan kerjasama yang baik, diharapkan Pemilu tahun 2024 dapat berjalan dengan damai dan lancar di wilayah Kecamatan Terisi, Kabupaten Indramayu, ” pungkasnya.

    Indramayu1

    Indramayu1

    Artikel Sebelumnya

    Ops Pekat II Lodaya 2023, Satres Narkoba...

    Artikel Berikutnya

    Resmob Satreskim Polres Indramayu Ringkus...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Film Pendek dan Animasi Karya Siswa SMK Budi Luhur Siap Menghiasi Layar Bioskop dalam Rilis Perdana!
    POLDA JABAR BERHASIL UNGKAP KASUS BAHAN POKOK PENTING (BAPOKTING)
    Hendri Kampai: Kabinet Merah Putih, Kembali Jadi Indonesia
    Hendri Kampai: Penutur Terbanyak, Bahasa Jawa dan Sunda Layak Jadi Bahasa Nasional

    Ikuti Kami