Kapolsek Bongas IPTU Maryudi Silaturahmi Kamtibmas Dengan Warga

    Kapolsek Bongas IPTU Maryudi Silaturahmi Kamtibmas Dengan Warga
    Kapolsek Bongas IPTU Maryudi Silaturahmi Kamtibmas Dengan Warga

    Indramayu, - Kapolsek Bongas, IPTU Maryudi, S.H., didampingi sejumlah anggota Polsek Bongas jajaran Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan kegiatan silaturahmi kamtibmas dengan warga di wilayah hukum Polsek Bongas, Kabupaten Indramayu, Jumat (21/07/2023).

    Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Bongas, IPTU Maryudi menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dengan masyarakat serta meningkatkan kerjasama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar.

    Dalam suasana yang penuh keakraban, Kapolsek Maryudi bersama dengan anggota Bhabinkamtibmas dari berbagai desa di wilayah Bongas, mengunjungi beberapa rumah warga untuk berbincang dan berdialog. 

    “Kegiatan ini menunjukkan komitmen pihak kepolisian dalam mendekatkan diri dengan masyarakat, mendengarkan keluhan, aspirasi, dan masukan dari warga setempat, ” kata Kapolsek.

    Selama kunjungan tersebut, kami menyampaikan pesan-pesan penting terkait keamanan dan ketertiban kepada warga. 

    “Kami memberikan himbauan agar warga senantiasa berperan aktif dalam menjaga lingkungan dan melaporkan segala hal yang mencurigakan atau dapat mengganggu kamtibmas, ” ungkap IPTU Maryudi.

    Selain itu, Kapolsek juga memberikan edukasi tentang pentingnya menghindari berita hoaks dan berperilaku bijak di media sosial. 

    “Hal ini dilakukan untuk mencegah penyebaran informasi yang tidak benar yang dapat menimbulkan kegaduhan di masyarakat, ” jelasnya.

    Diharapkan, dengan kegiatan seperti ini, masyarakat Bongas semakin merasa terlindungi dan nyaman. Kata Kapolsek IPTU Maryudi.

    Indramayu

    Indramayu

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Sukra dan Babinsa...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Cantigi Peduli Ketahanan Pangan,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: CDN Ajaib, Misi Kilat Informasi dari Pusat ke Pelosok Negeri
    Film Pendek dan Animasi Karya Siswa SMK Budi Luhur Siap Menghiasi Layar Bioskop dalam Rilis Perdana!
    POLDA JABAR BERHASIL UNGKAP KASUS BAHAN POKOK PENTING (BAPOKTING)
    Hendri Kampai: Kabinet Merah Putih, Kembali Jadi Indonesia

    Ikuti Kami