Indramayu, - - Kapolsek Gabuswetan AKP Joni, S.H., Polres Indramayu jajaran Polda Jabar, melaksanakan penyuluhan ke siswa baru di SMKN 1 Gabuswetan.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di dalam acara Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMK Negeri 1 Gabuswetan, Kecamatan Gabuswetan, Kabupaten Indramayu, Jum'at (21/07/2023).
Kapolres Indramayu AKBP Dr. M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Gabuswetan AKP Joni mengatakan, penyuluhan di lingkungan Pendidikan merupakan bagian dari program Kepolisian dalam menciptakan generasi muda yang terbebas dari pelanggaran hukum, tertib berlalu lintas dan terhindar dari penyalaggunaan narkoba. Ini bagian dari upaya sedini mungkin mengenalkan anak tentang bahaya yang ditimbulkan akibat narkoba, melanggar lalu lintas dan kenakalan remaja lainnya.
“Kegiatan ini merupakan implementasi Police Goes to School bertepatan dengan program Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun ajaran baru dan dilaksanakan jajaran Polsek Gabuswetan, ” kata Kapolsek didampingi Kasubsi PIDM Humas Polres Indramayu Ipda Tasim.
AKP Joni berharap Police Goes to School ini dapat lebih mendekatkan Polri dengan siswa-siswi. Selain itu juga dapat menumbuhkan sejak dini tertib berlalu lintas kepda anak sekolah.
“Ini tentunya agar menumbuhkan budaya tertib berlalu lintas sejak bangku sekolah sehingga apa yang kita inginkan bersama terciptanya Kamseltibcar Lantas dapat tercapi. Serta mengajarkan siswa agar berani berkata tidak pada narkoba, ” kata AKP Joni.