Polsek Widasari Tingkatkan Patroli Sore Hari

    Polsek Widasari Tingkatkan Patroli Sore Hari
    Polsek Widasari Tingkatkan Patroli Sore Hari

    Indramayu, - - Polsek Widasari jajaran Polres Indramayu melaksanakan Patroli Strong Point Wiralodra di wilayah hukum Polsek Widasari, Kabupaten Indramayu.

    Hal tersebut disampaikan Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Widasari, AKP Warmad, kepada awak media, Rabu (26/07/2023)

    Kapolsek menyampaikan, patroli yang dilakukan oleh anggota Polsek Widasari Polres Indramayu Polda Jabar untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah.

    “Patroli sore ini penting untuk mencegah kejahatan, menanggapi situasi darurat, memberikan bantuan kepada masyarakat, dan menjaga lalu lintas, ” kata Kapolsek.

    Selama patroli, petugas mengunjungi berbagai wilayah seperti pemukiman, perkantoran, dan tempat umum lainnya untuk memastikan keamanan. 

    Petugas melakukan pengawasan aktivitas yang mencurigakan, mengantisipasi potensi kejahatan, dan merespon panggilan darurat.

    Dalam patroli itu juga, kata Kapolske, petugas mengawasi lalu lintas di persimpangan jalan yang sibuk dan memastikan pematuhan terhadap peraturan lalu lintas. 


    Selama patroli siang, lanjut Kapolsek, petugas juga memberikan bantuan kepada masyarakat. Mereka dapat membantu warga yang membutuhkan pertolongan.

    “Patroli siang yang dilakukan oleh polisi sangat penting untuk menciptakan rasa aman dan ketertiban di masyarakat. Dengan kehadiran mereka, potensi kejahatan dapat dicegah, dan bantuan dapat diberikan dengan cepat saat dibutuhkan.” Pungkasnya.

    Indramayu

    Indramayu

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Sliyeg Bersama Babinsa...

    Artikel Berikutnya

    Dialog Dengan Warga Bhabinkamtibmas Polsek...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: CDN Ajaib, Misi Kilat Informasi dari Pusat ke Pelosok Negeri
    Film Pendek dan Animasi Karya Siswa SMK Budi Luhur Siap Menghiasi Layar Bioskop dalam Rilis Perdana!
    POLDA JABAR BERHASIL UNGKAP KASUS BAHAN POKOK PENTING (BAPOKTING)
    Hendri Kampai: Kabinet Merah Putih, Kembali Jadi Indonesia

    Ikuti Kami